Meja Rias Minimalis

Meja rias minimalis hadir dengan tampilan yang lebih modern tanpa menonjolkan detail aksen rumit. Meja rias tipe ini biasanya sudah dilengkapi laci sebagai tempat penyimpanan peralatan makeup, sebuah kursi serta cermin yang berfungsi sebagai tempat merias diri.

Bagi Anda yang menginginkan interior simple dengan kesan modern, tipe toilet minimalis bisa Anda jadikan pilihan sempurna.

Keberadaan meja rias memang sangat penting terutama bagi Anda yang memiliki beragam jenis kosmetik dan skincare. Dengan adanya meja rias tentu Anda bisa menata rapi seluruh kosmetik, sehingga saat Anda ingin menggunakannya lebih mudah ditemukan.

Selain itu, dengan adanya meja rias juga dapat melindungi kosmetik dari paparan debu atau lainnya yang bisa menurunkan kualitas kosmetik.

Meja Rias Minimalis Antique French

Meja Rias Minimalis Antique French

Mengenal Meja Rias

Meja merupakan salah satu perabotan yang memiliki permukaan datar dan kaki sebagai penyangga. Meja memiliki bentuk dan fungsi bermacam-macam, seperti salah satunya meja rias yang biasanya ada dalam kamar.

Jika dilihat dari fungsinya, meja rias adalah  sebuah perabot rumah tangga yang digunakan sebagai tempat menyimpan peralatan rias atau make up.

Riasan umumnya terdiri dari dari berbagai macam kosmetik yang digunakan oleh para wanita untuk mempercantik diri, merawat tubuh serta wajah agar selalu bersih dan wangi.

Penggunaan meja rias sebenarnya tidak hanya untuk para wanita, namun pria juga membutuhkan meja rias untuk merawat wajah, memberikan keharuman pada tubuh, serta sebagai tempat untuk meletakkan semua kosmetik yang dibutuhkannya.

Berbicara mengenai meja rias,  umumnya memiliki bentuk yang bervariasi dan juga disesuaikan dengan keadaan kamar. Meja rias memang memiliki fungsi utama sebagai tempat menaruh kosmetik dan tempat berhias diri.

Namun disisi lain meja rias juga berguna sebagai salah satu furniture yang dapat memperindah kamar sekaligus meningkatkan nilai estetika pada ruangan penempatannya.

Model Meja Rias Atau Tolet Minimalis

Kehadiran meja rias sebagai tempat penyimpanan peralatan kosmetik memang sangat penting. Terlebih dengan adanya meja rias dapat membuat Anda bisa dengan mudah mempersingkat dan memaksimalkan acara berias atau berdandan yang Anda lakukan.

Meja rias memang memiliki fungsi yang sama, namun tahukah Anda? jika meja rias minimalis memiliki banyak sekali modelnya.

Banyak model tolet minimalis sebenarnya cukup membantu Anda dalam menentukan pilihan meja rias yang dibutuhkan dan sesuai selera. Meski begitu, terkadang kondisi ini juga cukup membingungkan bagi Anda, terlebih jika Anda tidak bisa menentukan pilihan meja rias terbaik dan sesuai kebutuhan.

Nah, supaya Anda tidak kebingungan saat memilih model meja rias, berikut akan diulas beberapa model tolet minimalis yang bisa Anda jadikan pilihan, yaitu:

  • Meja rias make up

Meja rias make up biasanya sudah dilengkapi dengan kaca, kursi dan memiliki banyak laci untuk menyimpan make up. Meja rias make up menjadi salah satu model meja rias yang paling umum digunakan oleh kalangan wanita.

Hal ini dikarenakan, meja rias make up tidak hanya hadir dengan bentuknya yang sederhana, namun juga memiliki tempat penyimpanan make up yang banyak.

Sehingga tidak mengherankan jika pemilihan model meja rias ini cocok bagi Anda yang membutuhkan banyak ruang penyimpanan peralatan kosmetik dan skincare. Untuk bahan dan bentuk meja rias yang satu ini juga bisa disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan.

  • Meja rias jati

Meja rias jati merupakan salah satu meja rias yang terbuat dari bahan kayu jati. Meja rias ini cukup terkenal dengan kesan mewah dan kualitas unggulan yang melekat pada bahan bakunya.

Perlu diketahui, kayu jati yang dipakai sebagai bahan baku utama dalam pembuatan meja rias ini memang sudah terkenal dengan sifatnya yang kokoh dan tahan lama.

Sehingga tidak mengherankan setiap perabotan rumah tangga yang terbuat dari bahan kayu jati pasti memiliki nilai jual yang cukup tinggi.

Selain itu, meja rias dengan bahan baku kayu jati, biasanya juga memiliki motif ukiran yang menghiasi meja rias ini sehingga membuatnya terlihat lebih mewah dan elegan.

Apabila Anda tertarik dengan model meja rias kayu jati, sebaiknya segera pikirkan bentuk, desain meja, serta menyiapkan budget yang sesuai dengan harga meja rias yang Anda dambakan.

  • Meja rias aluminium

Meja rias biasanya terbuat dari bahan kayu yang bagian atasnya dilengkapi dengan kaca besar yang berguna sebagai tempat Anda bercermin.

Perlu diketahui, meski kebanyakan meja rias terbuat dari bahan kayu dengan desain yang simple, bukan berarti tidak ada meja yang terbuat dari material lain, seperti meja rias dari aluminium.

Meja rias aluminium tidak hanya berguna sebagai tempat Anda merias wajah dan menyimpan peralatan kosmetik, namun juga berguna untuk mempercantik interior ruangan kamar.

Model meja rias yang terbuat dari aluminium ini juga menyediakan laci serta cermin yang bisa Anda gunakan saat berhias. Meja rias yang terbuat dari bahan alumunium ini juga sangat awet, kokoh, serta anti karat atau bisa dikatakan lebih tahan karat.

  • Meja rias olympic

Meja rias olympic merupakan salah satu pilihan meja rias terbaik yang tersedia dalam berbagai ukuran dan desain. Meja rias ini tidak hanya hadir dengan desain meja rias minimalis saja, namun juga sangat modern.

Untuk bentuk meja rias olympic umumnya hadir dengan laci dan cermin, serta beberapa desain meja rias juga sudah dilengkapi dengan cermin sliding.

Apabila Anda sedang mencari meja rias paling populer di Indonesia, maka pemilihan meja rias olympic bisa Anda jadikan pilihan terbaik.

Terlebih meja rias yang satu ini tidak hanya populer, namun juga juga ditawarkan dengan harga yang sangat sesuai dengan isi kantong para konsumen tanah air.

  • Meja rias gantung

Meja rias gantung atau floating shelf adalah tipa meja yang cocok Anda gunakan, jika ingin menciptakan tampilan interior kamar yang lebih menarik dan unik.

Terlebih meja rias tipe gantung ini juga bisa Anda sesuaikan dengan unsur dekorasi yang mampu menghidupkan suasana kamar. Selain itu, Anda juga bisa memaksimalkan area sudut kamar yang tidak terpakai dengan cara menempatkan meja rias gantung berbentuk L atau lainnya yang mengikuti bentuk dinding kamar.

Untuk tampilan yang lebih cantik, anda bisa menambahkan cermin besar dan beberapa poster kayu guna membuat sudut ini semakin sempurna.

Tidak hanya itu, jika Anda memilih model meja rias yang digantung atau dilekatkan pada dinding  juga akan memberikan ilusi bahwa meja rias tersebut seperti melayang.

Pemilihan model meja rias yang satu ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki luas kamar kecil, namun ingin terkesan luas atau lega.

Dengan memilih desain meja rias gantung juga akan membuat Anda lebih mudah saat membersihkan atau menyapu bagian bawahnya.

Meja Rias Minimalis

Cara Memilih Meja Rias Yang Cocok Dan Tepat

Selain tempat tidur dan lemari baju, meja rias juga menjadi salah satu perabot esensial di dalam ruang kamar yang patut Anda perhatikan. Terlebih meja rias ini nantinya akan Anda gunakan sebagai tempat memakai make up atau merias wajah yang paling nyaman.

Perlu diketahui, jika para wanita menggunakan meja rias sebagai tempat menyimpan kosmetik kecantikan.

Maka berbeda halnya dengan para pria yang menggunakan meja rias sebagai tempat menyimpan kacamata, jam tangan, parfum serta aneka produk perawatan wajah dan tubuh lainnya.

Keberadaan meja rias memang sangat penting, untuk itu saat memilih meja rias Anda harus mengecek tipe ukuran, desain, cermin, kapasitas penyimpanan, serta fungsinya. Hal ini berguna agar agar Anda lebih nyaman menggunakan meja rias tersebut.

Bagi Anda yang sedang mencari meja rias yang cocok dan sesuai dengan konsep kamar, sebaiknya Anda memperhatikan beberapa cara memilih meja rias berikut ini agar sesuai dengan kebutuhan dan keinginan Anda, yaitu:

  1. Memilih Produk Berdasarkan Model Cermin

Model cermin pada meja rias minimalis memang sangat mempengaruhi kenyamanan Anda saat menggunakannya. Selain memberikan kenyamanan, cermin meja rias juga memberikan efek yang lebih luas serta cerah pada ruang kamar.

Oleh sebab itu, sebelum memutuskan memilih produk meja rias, sebaiknya Anda terlebih dahulu mempertimbangkan pemilihan model cermin yang sesuai kebutuhan. Berikut beberapa model cermin yang bisa Anda pilih sesuai keinginan, yaitu:

  • Meja rias model cermin satu sisi

Model cermin satu sisi memiliki desain yang cukup variatif, mulai dari model kaca berbentuk persegi hingga yang berbentuk lingkaran. Selain itu, jika Anda mencari produk dengan desain girly dan feminim juga cukup mudah untuk model cermin satu sisi.

Bahkan untuk pilihan ukuran dan compactnya juga cukup beragam sehingga Anda tidak akan sulit menemukan produk yang sesuai nuansa kamar Anda.

Jika menggunakan meja rias dengan model cermin satu sisi, Anda juga tidak perlu heran jika menemukan produk kacanya yang bisa dilipat. Sehingga ketika dilipat meja rias tersebut hanya bisa difungsikan seperti meja biasa yang memiliki kotak penyimpanan.

Meja rias model cermin satu sisi sangat cocok Anda gunakan, terlebih jika memiliki ruang kamar terbatas dan tidak ingin menambah banyak furniture berukuran besar.

  • Meja rias model cermin tiga sisi

Meja rias model cermin tiga sisi sangat cocok Anda gunakan, sebab Anda bisa lebih mudah melihat area belakang kepala dengan menggunakan cermin tiga sisi tersebut.

Kaca pada meja rias ini juga bisa Anda tutup saat tidak menggunakannya lagi sehingga tidak terlihat mengganggu. Bagi Anda yang suka rambut dengan tatanan yang sempurna sangat cocok menggunakan meja rias model cermin ini.

Jika dibandingkan meja rias tipe cermin satu sisi, produk meja dengan cermin tiga sisi ini memiliki ukuran yang lebih besar. Sehingga untuk penempatannya ju