Dekorasi Rumah Sederhana Tapi Menarik

7 Inspirasi Dekorasi Rumah Sederhana Tapi Menarik Untuk Anda!

Rumah mungil dan sederhana bukan berarti tidak bisa memberikan kenyamanan. Perlu Anda ketahui jika sebuah rumah tidak harus memiliki ukuran yang besar, penuh dengan furnitur, serta dekorasi yang mahal. Anda justru bisa mencoba dekorasi rumah sederhana tapi menarik yang bisa menciptakan ilusi mata.

Jika sudah membahas dekorasi rumah, pastinya menjadi hal yang menarik karena rumah merupakan salah satu hal yang sangat penting dalam hidup. Rumah menjadi tempat untuk berteduh, berkumpul bersama keluarga juga tempat untuk beristirahat. Sehingga dekorasi harus diperhatikan agar bisa memberikan rasa nyaman dan aman untuk keluarga.

Oleh karena itu, tidak heran jika desain rumah harus bisa menampilkan karakter dan kepribadian pemiliknya. Sebab tanpa kita sadari, hal ini juga bisa berpengaruh terhadap suasana hati.

Inspirasi Dekorasi Rumah Sederhana
Inspirasi Dekorasi Rumah Sederhana

7 Dekorasi Rumah Sederhana Tapi Menarik

Memiliki rumah mungil bukanlah suatu masalah. Anda hanya perlu melakukan penataan dan dekorasi yang tepat untuk bisa menciptakan hunian yang menarik. Untuk memulainya, Anda bisa melakukan secara bertahap mulai dari satu ruangan ke ruangan yang lain. Namun, selain itu Anda juga perlu menyesuaikan dengan tema ruangan yang ada.

Jadi untuk Anda yang memiliki hunian dengan kapasitas yang terbatas. Akan tetapi menginginkan sebuah keindahan, maka dekorasi rumah sederhana tapi menarik adalah jawabannya.

Berikut ini beberapa inspirasi dekorasi rumah sederhana tapi menarik untuk Anda:

1. Perhatikan permukaan perabot

Perhatikan setiap sudut rumah Anda terutama perabot rumah, apakah permukaan penuh dengan tumpukan barang atau kertas? Tidak sedikit orang yang memenuhi rumah dengan perabotan yang nantinya bisa menjadi tempat debu.

Padahal waktu untuk mendekorasi rumah tidaklah sebentar belum lagi dekorasi rumah juga membutuhkan yang namanya tenaga. Namun, membuat rumah penuh dengan perabotan bukankah pilihan yang bijak. Justru rumah sederhana yang bebas dari tumpukan barang bisa membuat rumah menjadi lebih luas luas serta nyaman.

Itulah mengapa sangat dianjurkan untuk membersihkan permukaan perabot dari pernak-pernik yang terlalu banyak dan berlebihan. Sebaiknya Anda fokus pada kesederhanaan yang minimalis sehingga ruangan akan terlihat lebih bersih dan luas untuk ditempati bersantai.

Dekorasi Rumah Sederhana
Dekorasi Rumah Sederhana

2. Tema berwarna netral

Untuk Anda dengan ruangan terbatas sangat dianjurkan untuk memilih tema interior minimalis yang hangat serta minim perawatan. Pemilihan warna dasar pada setiap ruangan dalam desain rumah sederhana bertema minimalis merupakan aturan dasar.

Sebagai pertimbangan Anda bisa memilih warna yang kalem seperti abu-abu, putih hingga gradasi warna yang netral. Hal ini sangat penting karena pemilihan warna dasar yang netral dapat memberikan inspirasi dan ketenangan. Sehingga Anda pun tidak akan merasa bosan atau jenuh.

Namun apabila Anda ingin berkreasi dengan warna, maka hal yang harus Anda lakukan adalah fokus kepada furnitur yang berwarna solid atau menyala agar tercipta kontras artistik yang menarik.

3. Utamakan kualitas bukan kuantitas

Menciptakan rumah sederhana tapi menawan tantangannya yaitu menemukan nilai estetika, walaupun hanya dengan perabotan seadanya. Hal ini mungkin tidak  mudah dan bisa saja menjadi tugas yang cukup berat. Sebab Anda harus selektif dalam memilih furnitur demi untuk desain rumah Anda.

Akan tetapi, Anda tidak perlu khawatir karena dalam menciptakan rumah sederhana salah satu aturan dasarnya yaitu memilih perabot yang berkualitas serta layak untuk diinvestasikan. Seperti Anda bisa memilih kasur yang berkualitas untuk kamar tidur.

Jadi, Anda tidak boleh sembarangan dalam membeli furnitur. Anda harus mempertimbangkan dalam waktu yang lama untuk memilih perabot berkualitas yang ada.

Dekorasi Ruang Tamu Minimalis
Dekorasi Ruang Tamu Minimalis

4. Tatanan ruangan

Apabila Anda menginginkan rumah sederhana tapi menarik maka prioritaskan flow yang baik pada desain ruangan. Caranya cukup mudah Anda hanya perlu menata dengan teratur antara furnitur yang satu dengan yang lainnya.

Untuk penataan ini terlihat dominasi geometris menjadi nuansa yang diciptakan. Sofa dan jendela yang berbentuk kotak, kursi malas yang memiliki garis yang tegas, ditambah dengan karpet yang memiliki motif geometris.  Penataan yang seperti ini membuat ruang akan lebih harmonis.

Akan tetapi, hal yang tidak boleh diabaikan yaitu rutin membersihkan rumah. Rumah sederhana pun wajib dibersihkan secara rutin. Sebaiknya Anda menyisihkan sebagian waktu agar Anda tetap bisa mempertahankan keindahan rumah sederhana Anda.

Terbiasa menciptakan penataan yang rapi salah satunya dalam pencahayaan lampu. Anda pun bisa menciptakan rumah sederhana tapi menarik setiap saat.

5. Tekstur desain ruangan

Sebenarnya tidak sulit untuk menghindari kesan membosankan dalam rumah. Sayangnya tidak sedikit orang yang merasa khawatir kesederhanaan pada paduan warna antara abu-abu dan putih terlalu umum dan juga dingin.

Sehingga untuk rumah sederhana Anda bisa mengatasinya dengan bermain dengan tekstur yang ada pada setiap elemen dalam ruangan.

6. Gunakan storage

Meskipun Anda memiliki rumah yang sederhana tetap saja Anda membutuhkan tempat yang memadai. Solusinya Anda bisa mencari kabinet yang menarik tapi juga stylish.

Karena tergolong perabotan yang lepas Anda pun bisa bebas memilih yang sesuai dengan selera Anda. Dengan catatan kabinet tersebut secara keseluruhan tidak akan bertabrakan dengan tema.

Anda bisa meletakkan barang yang Anda miliki di area penyimpanan ini. Selain itu Anda bisa memanfaatkan rak display sebagai wadah penyimpanan untuk menaruh aneka hiasan juga tanaman.

Dekorasi Rumah Minimalis Tapi Menarik
Dekorasi Rumah Minimalis Tapi Menarik

7. Penerangan yang tepat

Tidak dapat dimungkiri jika penerangan yang tepat dapat memberikan efek  pada ruangan sehingga menjadi lebih luas dan cerah. Entah berasal dari instalasi lampu atau posisi jendela rumah.

Dengan penataan pencahayaan yang tepat maka akan berdampak pada mood penghuni rumah. Biasanya akan lebih mudah rileks dan santai. Tipsnya Anda bisa memilih lampu ruangan yang memiliki desain yang modern.

Tidak hanya itu saja Anda juga bisa menggunakan konsep penerangan ruangan secara berlapis.  Misalkan penambahan lampu meja, lampu gantung pada plafon. Bahkan dekorasi lampu dinding yang pastinya bisa menambah kecerahan pada ruangan Anda.

8. Dekorasi lampu atau cermin

Apabila Anda mencari cara menambah hiasan rumah namun tidak terlalu berlebih-lebihan. Anda bisa memilih cermin atau lampu gantung dengan efek yang maksimal.

Sentuhan dekorasi tersebut akan membuat ruangan semakin mewah dengan gaya yang instan.  Tidak hanya itu saja, cermin dipercaya bisa membuat ruangan menjadi lebih luas karena pantulan cahaya. Begitu pula dengan lampu gantung memiliki aksen artistik tanpa terlalu mendominasi keseluruhan ruangan.

Dekorasi lampu atau cermin
Dekorasi lampu atau cermin

Penutup

Dengan memilih furnitur yang tepat Anda pun bisa mewujudkan rumah impian. Akan tetapi Anda harus memperhatikan warna cat, ukuran ruangan, sampai dengan desain interior. Namun selain itu, dekorasi rumah membutuhkan budget yang tidak sedikit.

Sehingga Anda harus bisa mempertimbangkan perabotan yang perlu diganti dan masih bisa digunakan. Namun, apabila Anda membutuhkan perabotan yang baru untuk dekorasi rumah sederhana tapi menarik.

Maka sangat dianjurkan untuk memilih toko terpercaya yang menyediakan barang dengan kualitas dan harga yang terbaik. Seperti toko kami yang menyediakan furniture terpercaya. Anda bisa mengunjungi Rumah Mebel untuk informasi lebih lanjut!

Rate this post

Main Menu